Entertainment

“Kakenai!?” Drama Komedi Tentang Kehidupan Penulis Skenario di Jepang

image 13

Hai mina san! apa kabar nih, kembali lagi dalam artikel Pandai Kotoba yang pada artikel ini akan membahas rekomendasi anime dan drama yang sudah pernah tayang. Kali ini mimin Pandai Kotoba ingin mengenalkan salah satu drama yang sudah tayang pada tahun 2021. Drama ini mengangkat kisah mengenai seorang penulis naskah yang ternyata tidak semudah yang dibayangkan, drama ini berjudul “Kakenai”.

Bagi mina san yang suka menonton serial drama, anime, ataupun film pernahkah terpikir bagaimana ide dari tayangan tersebut bisa tercipta? Nah dalam drama berjudul 書けない : 脚本家 吉丸圭佑 の 筋書きのない 生活 (dibaca : Kakenai : Kyakuhongka yoshimaru keisuke no sujigaki no nai seikatsu) atau yang memiliki arti tidak bisa menulis : kehidupan tanpa rencana menulis penulis naskah Yoshimaru Keisuke, mengajak mina san untuk melihat kesulitan-kesulitan penulis naskah untuk drama yang akan tayang. Kira-kira apa saja ya yang menarik dalam drama ini, kita bahas sama-sama pada artikel ini yuk mina san!

Kakenai : Can’t Write?!

Setiap serial drama pasti memiliki keunikan yang membuat cerita dapat membuat penonton terhibur dan menikmati tayangannya. Drama bergenre komedi ini memiliki cerita yang memang unik ditambah lagi pembawaan aktor dan aktrisnya yang kocak membuat drama ini sangat Fresh. Namun disamping itu pastinya ada banyak pesan-pesan yang dapat diambil karena menceritakan tentang hubungan satu keluarga dari seorang penulis naskah dan novelis.

Ditulis oleh seorang screenwriter berpengalaman dalam serial drama dan film Jepang Fukuda Yasushi, Drama dengan total 8 episode dan tiap episodenya berdurasi 30 menit ini dapat mina san tonton di Netflix.com .

Cerita Yang Menghibur

kakenai

Yoshimaru Keisuke muda senang menonton serial drama di televisi dan memiliki impian untuk bisa membuat cerita serial drama. Mengikuti berbagai kompetisi tetapi akhirnya dia menyerah untuk mimpinya dan bekerja sebagai pemasar perumahan di Jepang. Pada saat bekerja sebagai tenaga pemasar, dia bertemu dengan janda satu anak yang menjadi pelanggan dan singkat cerita mereka saling jatuh cinta kemudian menikah.

Saat mengandung anak mereka, Nami sang istri banyak menulis novel dan tidak disangka-sangka menjadi novelis terkenal yang sukses. Sampai akhirnya Keisuke pun memutuskan untuk berhenti bekerja dan lebih sering membantu urusan rumah tangga mereka berdua. Setelah beberapa tahun berlalu dan kesibukan Keisuke menjadi “Bapak Rumah Tangga” secara kebetulan Keisuke mengangkat telpon dan mendapatkan tawaran untuk menjadi penulis naskah serial drama di jam tayang yang banyak ditonton orang-orang. Dari situlah berbagai masalah-masalah pribadi Keisuke muncul dan mengubah kesehariannya.

Pemeran Drama Kakenai

WhatsApp Image 2023 06 27 at 08.43.29
Dari kiri ke kanan : Nami, Erika, Sora, Keisuke

Bercerita tentang satu keluarga yang terdiri dari ayah, ibu, dan dua orang anak yang masih bersekolah, drama ini memperlihatkan keadaan dan keunikan-keunikan tiap anggota keluarga dalam menghadapi masalah yang dihadapi oleh kepala keluarga mereka Keisuke dalam membuat naskah yang sama sekali tidak terpikirkan olehnya akan mendapatkan kesempatan itu. Berikut adalah 4 pemeran karakter dalam drama Kakenai:

Yoshimaru Keisuke (Toma Ikuta J)

Karakter utama dalam drama ini adalah Yoshimaru Keisuke, diperankan oleh aktor Jepang Toma Ikuta J yang lumayan dikenal oleh warga Jepang. Seperti yang sudah dijelaskan diatas, walaupun keisuke memiliki niat dalam dunia screenwriter dia rela melepas mimpinya dan fokus dalam mengurus rumah tangganya bersama nami. Namun karena dia mendapatkan tawaran untuk bertanggungjawab membuat naskah serial drama, tidak disangka dia mengalami art-block dan berjuang keras untuk dapat menuliskan karya terbaiknya.

Yoshimaru Nami (Kichise Michiko)

Diperankan oleh aktris Kichise Michiko yang berumur 45 tahun yang awet muda. Karakter Nami adalah seorang janda satu anak dan mencari tempat tinggal baru, pada momen itulah dia bertemu dengan Keisuke dan akhirnya menikah. Setelah beberapa waktu, Nami menjadi novelis terkenal yang sibuk menciptakan novel-novel barunya. Keisuke pun memutuskan untuk membantu dalam urusan rumah tangga dan berhenti di pekerjaannya yang dulu. Sampai saat keisuke mendapatkan tawaran menjadi Screenwriter Nami pun sesekali mendukung suaminya dengan berbagai cara.

Yoshimaru Erika (Yamada Anna)

Anak kandung dari Nami bernama Erika yang diperankan oleh aktris muda bernama Yamada Anna. Pada drama Kakenai, karakter Nami dideskripsikan sebagai ちょっぴり ツンデレな JK (dibaca : Cyoppiri tsundere na Joosekoosei) atau siswi SMA yang agak tsundere karena tidak pandai menunjukkan rasa sayangnya kepada Keisuke yang faktanya bukan ayah kandung dari Erika.

Yoshimaru Sora (Yunho)

Yoshimaru Sora adalah karakter siswa sekolah dasar yang diperankan oleh Yunho. Dalam deskripsinya Sora digambarkan dengan karakter 誰より 大人な 小学生 (dibaca : Dare yoti otonana shoogakusei) atau yang berarti siswa sekolah dasar yang lebih dewasa dibandingkan orang lain. Selain selalu menggunakan setelan baju yang sangat rapai, Sora selalu berbicara seperti orang dewasa dibandingkan ayah, ibu, dan kakak perempuannya.

Drama Kakenai : Layak Untuk Ditonton!

Selain ceritanya yang unik dan memiliki pesan yang sangat baik, Pemeran lainnya dalam drama ini juga sangat mantap dalam membawa suasana komedi yang dapat dinikmati oleh para penonton. Belum lagi mina san dapat ikut melatih 聴解 (dibaca : Chookai) atau kemampuan mendengarkan bahasa bagai mina san yang sedang belajar bahasa Jepang.


Sampai disini dulu rekomendasi drama dari Pandai Kotoba yang sudah pernah tayang berjudul Kakenai ya mina san! semoga artikel ini bisa bermanfaat dan menjadi pengetahuan baru untuk mina san. Sampai jumpa di artikel berikutnya, Mata ne!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *