Bahasa Jepang,  Idiom / Onomatope,  Kosakata

101 Efek Suara Dalam Manga Dan Artinya

Efek suara dalam manga kerap tidak diterjemahkan ke dalam bahasa Indonesia. Pandai Kotoba membuat daftar terjemahannya lewat artikel berikut ini. Yuk, intip!

efek suara dalam manga onomatope

Kenapa Tidak Diterjemahkan?

Bisa jadi efek suara dalam manga tidak diterjemahkan karena tidak ada padanan kata yang cukup untuk mewakili artinya. Apalagi mesti pas dan sesuai dengan layout manga dan ilustrasinya.

Efek suara dalam manga termasuk dalam kelas kata onomatope. Bahasa Jepang mempunyai kurang lebih 1200 onomatope yang dibagi menjadi 3 jenis, yaitu:

  • Giseigo (onomatope yang meniru suara hewan atau manusia)
  • Giongo (onomatope yang mengimitasi bunyi-bunyi)
  • Gitaigo (onomatope yang mewakili suatu perasaan, tindakan atau visual)

Onomatope biasa dituliskan menggunakan huruf katakana. Selain penggunaan katakana yang merujuk pada kata yang berasal dari luar Jepang, katakana pun digunakan untuk membuat sebuah kata tampak menonjol. Inilah alasan mengapa efek suara dalam manga kebanyakan menggunakan huruf katakana, ya biar menonjol!

Baca Juga: Onomatope Jepang

Daftar 101 Kata Efek Suara dalam Manga

Daftar ini pastinya tidak lengkap mencakup semua efek suara dalam manga, namun sedikitnya bisa membantu kamu dalam memahami kata dalam manga yang tidak ditranslasi ke dalam bahasa Indonesia, khususnya dalam hal efek suara.

Efek SuaraRomajiArti
あはははahahahaahahaha
イヤアatau やあ iyaatidaaak! (berteriak)
イライラ iraira    grrrr
おっとっとottottoups
が―gaaberputar
がお―gaoomenggeram
がががgagagagemuruh
カサカサkasakasaterbakar (seperti terbakar sinar matahari)
がシャンッgashanmenabrak/jatuh
カタカタkatakataklik klik/ suara ketikan
ガタンゴトンgatan gotonSeperti bunyi pergerakan kereta
カチカチkachi kachiberketak
ガチガチgachi gachibergoyang/gemetar
ガツガツgatsugatsumengunyah
カラカラkarakarakering/kemarau
カリkarirenyah/garing
かんかんkankanmarah
キキ―kikiisuara monyet
キャアKyaaaaahhh! (teriak)
ギャアGyaaaaahhh! (teriak)
キラキラkirakiraberkilau
キリキリkirikirirasa sakit yang menusuk
ギリギリgirigirimenggiling/menggilas
ぐうきゅるるるguukyurururusuara perut keroncongan
グチャgucha remas
ぐにゃりgunyarimelentur/melendung
ぐるぐるgurugurupusing/pening
グルルグルルgururugururumendengung
グラグラguraguraberdetak/berderik
ゲロゲロgerogerosuara kodok
ゴクゴクgokugokuglek glek (meneguk)
コケッKoketersandung/terantuk
コスコスkosukosudiam-diam /rahasia
こちょこちょkochkochoekpresi ketika berbicara kepada bayi
こっくりkokkuri  zzzz
コトkotodenting
コロコロkorokoromenggulung
ザ―zaahujan deras
サワサワsawasawagemerisik
じ―ッ               jiimenatap
ジュ―ジュウ―jyuujyuumendesis
シワシワ shiwashiwa        mengerut
ズウウウウンzuuuuuntertekan
ズズウウzuzuuumenyesap
ゾクゾクzokuzokugemetar
ソロリソロリsororisororiberjingkat
ダダダダdadadadaberlari
 だらだらdaradaramalas
チチチchichichiberkicau/cuit cuit
チュウチュウchuuchuumenderit/mencicit
ちゅっchucium
 ちゅるちゅるchuruchuru slurp
 ちょこんっchokonhening
 ちらっchiramengintip
 ちらほら chirahoramelayang/bergetar
チンchinting
ドーンdoonboom/ledakan
どきっdokiberdebar/detak jantung
ドキドキ dokidoki               deg-deg/detak jantung
どっかーん dokkaan               booom!
どろ どろdorodoromengalir
ドンドンdondontok tok/ketukan
ニコニコnikonikosenyum
にゃあnyaameong
ニヤニアヤniyaniayasenyum simpul/senyum ironik
ニヤニヤniyaniyaheh heh
バキbakibuk/suara pukulan
 バキッbakiretakan
ハタハタhatahatamengibas/mengepak
バタバタbatabatawhooooooosh!
パタパタpatapatawhoooosh
パチッpachizap/zzzt
ハラハラharaharatidak mudah
 バラバラ barabaramengibas/mengepak
 バリバリbaribarikegentingan
ピカッpikakilatan
 びしょびしょ bishobishobasah
ピチャンpichanpercikan
ヒヒーンhihiincengeng/merengek
ピピピピピpipipipipibeep beep
ヒュオオオオオhyuooooomelolong
ピョンピョンpyonpyonboing boing
ヒリヒリhirihiriberdenyut
ビリビリbiribiribzzzt
ピンポン atau ぴんぽんpinponding dong
フーツfuuhiss
ブーンbuundengung
ブカブカbukabukalonggar
 ブクブクbukubukugelembung
ブチュー buchuumuacch
 ブツブツbutsubutsubergumam/menggerutu
ブヒブヒbuhibuhi suara babi
 ブフーツbufuumendengus
ブルブルburuburubrrrr (kedinginan)
ブロロロロ burororobrmmm/suara kendaraan
ふわふわfuwafuwaempuk
ペこペこpekopekoorang membungkuk
 べたべた betabeta  lengket
 ベラベラberaberabla bla bla
ポ キッpokijepret kamera
ボーboowuuushh
 ぼたぼたbotabotamenetes/tetesan
ホホホhohohohohoho/tertawa
もおーmoomoo/suara sapi
もぐもぐmogumogumengunyah
もじもじmojimojigelisah
ラブラブraburabucinta
ワンワンwanwanguk guk/suara anjing
101 Onomatope dalam Manga

Nah, itulah daftar 100 efek suara dalam manga yang sering kali tidak ditranslasi ke dalam bahasa Indonesia. Mau tahu kosakata lainnya dalam Bahasa Jepang? Klik di sini ya.


Referensi:

Japan Powered. Manga Sound Effect Guide. 2016.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *