Entertainment

“Yuru Camp Drama” Drama Buat Healing : Sudah 2 Season!

Yuru camp drama
Cr twitter : @yurucamp_drama

Hai mina san! kembali lagi di artikel Pandai Kotoba yang membahas berbagai macam hal seputar Jepang baik dari fenomena sosial, berita terkini, belajar bahasa, dan lain-lain. Pada artikel kali ini mimin Pandai Kotoba ingin mengenalkan salah satu drama rekomendasi buat mina san yang sedang cari-cari tontonan baru nih hehehe. Artikel kali ini akan mangajak mina san berkenalan dengan Live Action drama yaitu Yuru Camp Drama.

Setelah sukses dengan animenya yang menceritakan kehidupan siswi SMA pada minat dalam berkemah, Yuru Camp ternyata juga ada Live Actionnya loh mina san! ドラマ ゆるキャン△ (dibaca : Dorama Yuru kyan) adalah sebuah serial TV Drama yang memiliki cerita sama dengan anime dan manganya. Selain itu jika mina san pernah menonton anime Yuru Camp, dalam drama ini akan diperlihatkan beberapa tempat-tempat nyata yang menjadi inspirasinya loh. Lalu apa saja alasan mina san harus ikut menonton drama ini? kita bahas sama-sama yuk!

Yuru Camp Drama : Drama Santai Cocok Buat Healing

Bagi para pecinta anime mungkin ada beberapa dari mina san yang sudah kenal dengan anime bergenre Slice-of-Life berjudul Yuru Camp. Bercerita tentang sekelompok siswi SMA rin dan teman-temannya yang memiliki minat terhadap kegiatan luar ruangan yaitu berkemah. Drama ini adalah versi Live-action dari anime tersebut loh mina san, jadi dari segi cerita, karakter, maupun lokasinya berdasarkan manga dan anime dari Yuru Camp.

lt1wfa0 1
image 10

Karena cerita dan juga konsepnya diambil langsung dari manga dan serial anime Yuru Camp. Pastinya membuat Yuru Camp Drama banyak dinanti oleh penggemar-penggemar dan penikmat anime Slice-of-Life ini. Berikut adalah alasan-alasan kenapa drama ini cocok untuk ditonton, kita simak sama-sama yuk mina san!

Menyajikan Tempat-Tempat Indah Yuru Camp

Seperti yang sudah mimin Pandai Kotoba sebutkan diatas, Yuru Camp Drama menyajikan tempat-tempat indah di Jepang yang sebelumnya juga digambarkan melalui animenya. Seperti salah satu adegan drama ini tepatnya di episode satu menyajikan gambar dari pecahan 1000 yen yaitu pemandangan gunung fuji di 本栖湖 (dibaca : Motosu Koo) atau Danau Motosu yang indah di malam hari.

Lake Motosu Landscape Mt Fuji Japan Mountain 4219432
image 11

Selain danau Motosu, masih banyak lagi tempat-tempat yang ditunjukan loh mina san, seperti lahan-lahan perkemahan, makanan-makanan yang terinspirasi juga dari animenya, bahkan sepeda motor yang sering digunakan oleh Rin.

Karakter dan Pemeran Yuru Camp Drama Sangat Ciamik

WhatsApp Image 2023 06 20 at 18.21.14 1
Dari Kiri Ke Kanan
Shima Rin (Fukuhara Haruka)
Kagamihara Nadeshiko (Ohara Yuno)
Oogaki Chiaki (Tanabe Momoko)
Inuyama Aoi (Yanai Yumena)
Saito Ena (Shida Sara)

Shima Rin (Fukuhara Haruka)

Karakter utama dari Yuru Camp Drama ini tidak lain adalah Shima Rin. Rin digambarkan sebagai seorang gadis SMA yang sangat menyukai Solo-Camping, namun karena ternyata setelah Nadeshiko pindah ke sekolah yang sama dengannya Rin akhirnya dapat merasakan hal-hal baru bersama dengan Nadeshiko dan anggota klub kegiatan luar ruangan. Rin juga dikenal sebagai karakter yang Introvert dan suka melakukan berbagai hal sendiri.

Dalam drama ini Shima Rin diperankan oleh aktris cantik bernama Fukuhara Haruka. Pada drama ini mina san akan melihat Haruka yang melakukan berbagai macam kegiatan camping bahkan menggunakan motor scooter biru ciri khas dari Yuru Camp yang sangat menggemaskan!

Kagamihara Nadeshiko (Ohara Yuno)

Kagamihara Nadeshiko adalah karakter yang memiliki sifat berbandig terbalik dengan Rin yaitu lincah, energik, dan selalu terlihat bersemangat serta mudah bergaul dengan semua orang. Awal pertemuan Nadeshiko dengan Rin adalah saat ia ditolong pada malam hari karena merasa takut untuk pulang dari danau motosu. Nadeshiko juga menjadi alasan Rin dan teman-teman lain akhirnya dapat berkemah bersama-sama.

Pada drama ini, karakter Nadeshiko diperankan oleh aktris muda bernama Ohara Yuno yang juga berprofesi sebagai model gravure. Kemampuan Yuno dalam memerankan Nadeshiko sangat ciamik karena dapat memperlihatkan sisi energik dan juga manisnya dengan sangat baik loh mina san.

Ogaki Chiaki (Tanabe Momoko)

Karakter berikutnya adalah Ogaki Chiaki, seorang gadis berkacamata yang memiliki sifat yang sangat kocak dan sangat menghibur. Chiaki adalah ketua dari klub kegiatan luar ruangan yang beranggota resmi Aoi dan Nadeshiko. Dalam manga dan anime bahkan drama oogaki atau yang biasa dipanggil Aki-chan sering melakukan hal-hal lucu dan menjadi karakter yang akan membuat mina san tertawa dibuatnya.

Pada Yuru Camp Drama, karakter Oogaki diperankan oleh aktris bernama Tanabe Momoko. Untuk totalitas, bahkan Momoko juga menggunakan poni rata khas Oogaki yang membuat karakter dari Aki-chan terlihat sangat nyata ditambah aktingnya yang sama kocaknya dengan versi manga maupun anime.

Inuyama Aoi (Yanai Yumena)

Inuyama Aoi adalah karakter berikutnya yang tampil di Yuru Camp Drama. Gadis yang sering dipanggil Aoi-chan ini adalah gadis yang selalu menggunakan logat kansai karena kampung halamannya yang berada di Kyoto. Aoi juga digambarkan selalu menjahili teman-temannya dengan menceritakan cerita yang dibuat-buat dan selalu mengatakan 嘘やで (dibaca : Uso Yade) atau artinya “aku bohong” hehe.

Karakter Inuyama Aoi diperankan oleh aktris bernama Yanai Yumena. Dalam drama ini pun mina san akan melihat juga kebiasaan-kebiasaan Aoi dimana suka menceritakan cerita-cerita yang dibuat untuk membodohi teman-temannya. Yanai Yumena juga aktif sebagai Youtuber dengan subscriber sebanyak 100 ribu orang lebih loh, sama dengan Fukuhara Haruka dan Ohara Yuno.

Saito Ena (Shida Sara)

Karakter terakhir dari Yuru Camp Drama yang mimin Pandai Kotoba kenalkan kali ini adalah Saito Ena. Ena digambarkan sebagai gadis SMA yang lebih memilih bermalas-malasan dibandingkan melakukan berbagai macam kegiatan. Awalnya Ena tidak memiliki minat sama sekali dengan kegiatan-kegiatan di sekolah dan akhirnya dia memilih untuk pulang dan bermalas-malasan saja, tetapi berkat ajakan dari Nadeshiko dan lain-lain Ena pun tertarik dan mulai sedikit menyukai kegiatan berkemah.

Karakter Ena dalam Yuru Camp Drama diperankan oleh Aktris Shida Sara. Sama seperti manga dan anime, karakter Ena yang diperankan oleh Shida Sara juga diceritakan memiliki anjing Chihuahua bernama Chikuwa yang juga sering ditampilkan dalam drama ini.

Opening Soundtrack Yuru Camp Drama Yang Bagus!

Jika berbicara mengenai serial baik anime maupun drama, tidak salahnya juga jika kita berkenalan dengan soundtrack dari tayangan tersebut. Karena Yuru Camp Drama sudah memiliki 2 Season kita coba dengerin sama-sama yuk Opening Song dari serial drama ini mina san!

Lagu dibawah adalah Opening Theme dari drama Yuru Camp Season 1 dengan judul 瞬きもせずに (dibaca : Mabataki mo sezu ni) atau yang berarti tanpa berkedip.

【公式】H△G「 瞬きもせずに 」Music Video( TVドラマ『 ゆるキャン△ 』オープニングテーマ )

Untuk Season 2 dari Yuru Camp Drama lagu pembukanya dibawakan dengan energik oleh band LONGMAN yang berjudul Hello Youth. Pengambilan lokasi syuting video klip mereka juga berada di SMA Rin dan teman-temannya loh mina san, bahkan diperlihatkan juga ruang klub kegiatan luar ruangan yang sangat sempit hahaha.

LONGMAN 『Hello Youth』Music Video(TVドラマ『ゆるキャン△2』主題歌)

Itulah mina san beberapa infomasi mengenai Yuru Camp Drama yang bisa Pandai Kotoba berikan. Selain untuk mengikuti ceritanya yang pastinya menyenangkan dan juga menghibur, beberapa tempat yang diperkenalkan membuat kita bisa melihat bagaimana kondisi asli dari apa yang sudah pernah diperlihatkan di anime Yuru Camp. Bahkan mimin Pandai Kotoba jadi ingin berkunjung kesana jika ada waktu setelah menonton drama ini hehehe

Sebelum berakhir, Pandai Kotoba juga pernah menulis 5 tempat asli dari Yuru Camp Movie yang tidak kalah menarik loh mina san. Silahkan baca di tautan ini ya : Kochira Desu. Semoga artikel ini bisa menghibur dan menjadi pengetahuan baru untuk mina san ya, mata ne!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *